Pop Culture Enthusiast Club

FAQs

  • Apa itu Genshiken?
    • Genshiken adalah sebuah unit kemahasiswaan mahasiswa di Institut Teknologi Bandung (ITB).
  • Apa arti dari nama ‘Genshiken’?
    • Akronim Gendai Shikaku Bunka Kenkyuukai, yang dapat ditranslasikan sebagai Kelompok Studi Budaya Visual Modern. Istilah Genshiken sendiri diambil dari komik karangan Kio Shimoku dengan judul yang sama.
  • Kapan Genshiken didirikan?
    • Genshiken berdiri pada tanggal 25 Juni 2005, sesuai dengan tanggal yang tertera pada AD/ART Genshiken.
  • Mengapa Genshiken didirikan?
    • Genshiken diawali karena mahasiswa ITB ternyata banyak yang menggemari budaya visual modern (animasi, komik, PV, film, spesial efek (tokusastsu), dll) sebagai hobi mereka. Untuk mendapatkan dukungan pengembangan kegiatan dan mengingat banyaknya peminat, tercetus ide untuk mendirikan sebuah unit yang berlandaskan budaya visual modern. Oleh karena itu, Genshiken didirikan sebagai wadah bagi mahasiswa ITB yang ingin mengembangkan potensinya di bidang budaya visual modern.
  • Apa saja kegiatan Genshiken?
    • Kegiatan Genshiken dilakukan di beberapa bidang visual modern oleh divisi bidang karya yaitu Divisi Pengembangan dan Divisi Kreatif. Divisi Pengembangan berkarya pada bidang fansub dan manga scanlation dengan nama anime-rg, sedangkan Divisi Kreatif berkonsentrasi pada bidang ilustrasi, pembuatan cerita, pembuatan game, musik, dan cosplay. Selain itu, Genshiken juga melakukan kegiatan internal organisasi yang diatur dalam kegiatan berbagai divisi.